Blog rejekingalir.com
Blog rejekingalir.com mengulas tentang sastra, game, dan gaya hidup dengan sudut pandang yang lebih luas

Begini, Gaya Hidup Sehat untuk Kesehatan Pankreas

apa itu fungsi pankreas dan tanda-tanda kerusakannya? Bagaimana gaya hidup sehat untuk kesehatan pankreas?
bagaimana menjaga kesehatan pankreas

Dampak gaya hidup sehat terhadap pankreas tubuh menjadi bahasan asik nih yang akan rejekingalir.com angkat. Pasalnya, salah satu organ yang termasuk dalam sistem cerna ini, mungkin tidak se-tenar lambung, usus halus, lever, maupun usus besar. Padahal, pankreas memiliki fungsi penting dalam pencernaan. Oleh karenanya, yuk kita ungkap bersama apa saja Tips Gaya Hidup Sehat untuk Kesehatan Pankreas.

Mengenal Pankreas dan Fungsinya bagi Tubuh

Ada yang masih ingat pelajaran biologi, apa itu pankreas? 

Waktu sekolah, guna memudahkan rejekingalir.com ingat bentuk pankreas, cara menghapalnya adalah bahwa pankreas itu bentuknya seperti daun, hehe. Kalau kamu seperti apa cara mengingatnya?

Nah, pankreas merupakan organ pencernaan dalam tubuh, yang teksturnya berongga, dengan panjang 15 hingga 25 sentimeter. Letaknya berada di rongga perut bagian belakang dan dikelilingi oleh organ lainnya seperti kantong empedu, usus 12 jari dan usus besar. 

apa itu pankreas dan fungsinya untuk tubuh manusia
ilustrasi pankreas dari freepik

Pankreas memiliki fungsi yang berpengaruh pada cara kerjanya, yaitu: 

1. Fungsi Eksokrin

Jaringan eksokrin berada di pankreas yang berfungsi sebagai penghasil enzim pencernaan seperti enzim lipase, amilase, dan protease. Enzim-enzim tersebut bermanfaat dalam mengolah makanan yang nantinya diangkut menuju saluran cerna lainnya. 

2. Fungsi Endokrin

Pastinya pembaca blog rejekingalir.com familiar dengan nama “hormon”. Nah, pada pankreas yang memiliki kelenjar endorkin, punya fungsi endokrin bertugas untuk menghasilkan hormon. 

Dalam menjalankan fungsinya, pankreas juga memproduksi insulin yang membantu kadar gula darah (glukosa), sebagai sumber utama energi pada tubuh kita. 

Macam-macam Gangguan Kesehatan Pankreas

Pankreas dapat berfungsi secara optimal, jika dalam keadaan bugar. Bilamana terjadi gangguan kesehatan pada pankreas, tentunya kita harus peka terhadap sinyal tubuh. Apa tanda-tanda pankreas mengalami gangguan? Penyakit kuning, diare atau bentuk tinja berminyak, mual dan muntah, berat badan menurun, denyut nadi berdetak cepat, dan demam. 

Saat gejala-gejala di atas muncul pada tubuh, hendaknya gerak cepat untuk memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan. Pasalnya gangguan kesehatan pada pankreas, amat perlu diwaspadai, seperti:

seperti apa diabetes melitus yang menyerang pankreas
ilustrasi pankreas dari freepik

1. Diabetes Melitus

Diabetes melitus adalah gangguan kesehatan dengan kondisi tubuh tidak lagi mampu mengambil gula (glukosa) untuk digunakan sebagai energi. Sel-sel pankreas pun terancam karena sistem imun tidak berjalan sebagaimana mestinya, sehingga mempengaruhi produksi hormon insulin dan kontrol gula darah pun terganggu. 

2. Insufisiensi pankreas

Exocrine pancreas insufficiency atau insufisiensi pankreas, merupakan kondisi pankreas tidak dapat melepaskan dan memproduksi enzim pencernaan yang dapat menimbulkan malnutrisi.

3. Pankreatitis

Pankreatitis merupakan, meradangnya organ pankreas akibat dari kadar kalsium dalam darah tinggi, obesitas, batu empedu, trauma abdomen, mengonsumsi minuman beralkohol, dan efek samping obat-obatan. Gangguan kesehatan ini terdiri dari pankreatitis akut hingga kronis.

4. Fibrosis Kistik

Fibrosis kistik dapat terjadi ketika tersumbatnya pankreas (dan sistem pencernaan lainnya) karena adanya lendir dalam tubuh akibat kelainan genetik. 

5. Pseudokista Pankreas

Pseudokista pankreas adalah kondisi pasca seseorang mengidap pankreatitis dimana terdapatnya rongga berisi cairan pada pankreas. Untuk penanganannya bisa melalui pembedahan. 

6. Tumor Sel Islet Pankreas

 Tumor sel islet pankreas merupakan kondisi meningkatnya produksi hormon dan organ pankreas yang membesar. 

ilustrasi kanker pankreas dari freepik

7. Kanker Pankreas

Meski kanker pankreas jarang terjadi, tetapi tingkat kematian penyakit tinggi terbilang tinggi. Seseorang dapat mengidapnya karena membiasakan diri minum alkohol, merokok, mengidap sirosis, diabetes, dan pankreatitis, serta ada riwayat kanker pankreas pada keluarga.

Sembilan Tips Terapkan Gaya Hidup Sehat untuk Kesehatan Pankreas

Dampak gaya hidup sehat terhadap pankreas, bisa meminimalisir gangguan kesehatan pada tubuh. Maka cara menerapkan agar pankreas sehat yaitu dengan:

1. Konsumsi Sayuran 

Pilihlah sayuran silangan untuk kesehatan pankreas seperti lobak, kembang kol, kubis, brokoli, dan arugula. 

2. Hidrasi Tubuh dengan Baik

Tubuh dengan hidrasi yang baik, bisa menangkal gangguan kesehatan, salah satunya radang pankreas. Jaga tubuh agar tidak dehidrasi, dengan minum air putih sebanyak 8 hingga 10 gelas setiap harinya serta konsumsi makanan seperti semangka, mentimun, bayam, stroberi, selada, tomat, dan lobak agar 

3. Manfaatkan Bawang Putih

Siapa sangka, bawang putih memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan pankreas, karena punya sifat anti-inflamasi (mengurangi radang). Pada penelitian yang diterbitkan oleh National Cancer Institute, bahwa memasukkan bawang putih dalam makanan, bisa menurunkan risiko terkena kanker pankreas sekitar 54%.

4. Kunyah Makanan dengan Baik

Adakalanya kita mengunyah makanan dengan cepat, lalu menelannya begitu saja. Padahal dengan makanan yang dikunyah dengan benar, bisa mengurangi beban kerja pankreas dalam menghasilkan enzim yang cukup.

5. Konsumsi Buah-buahan Lebih Banyak

Konsumsi buah-buahan tak hanya menyegarkan tubuh saja, tetapi juga memiliki manfaat untuk kesehatan pankreas, karena otomatis membantu fungsi pankreas dalam menghasilkan enzim pencernaan

6. Hindari Mengonsumsi Makanan Cepat Saji

Konsumsi makanan cepat saji secara terus menerus dapat berakibat pankreas bekerja lebih keras dalam memproduksi enzim pencernaan. Bila ini terus berlanjut, dapat menimbulkan gangguan tubuh kekurangan enzim sistem pencernaan.

7. Konsumsi Antioksidan

Risiko terkena kanker pankreas dapat diminimalisir dengan mengonsumsi makanan yang mengandung antioksidan seperti blueberry, kacang-kacangan, biji-bijian, anggur, beri merah, sayuran berwarna hijau tua dan oranye.

8. Hindari Makan Larut Malam

Apakah kamu suka melek hingga larut malam, lalu kemudian makan? Sebaiknya hindari deh, karena kebiasaan makan larut malam dapat memberikan tekanan pada pankreas yang memang tidak dirancang untuk memproduksi enzim pencernaan di waktu malam. Ketimbang pada larut malam untuk makan yang malah berdampak pada berat badan makin bertambah, lebih baik tidur malam alias istirahat yang cukup.

9. Berpuasa

Dampak gaya hidup sehat terhadap pankreas tubuh dengan berpuasa, dapat memberikan manfaat yang amat baik bagi tubuh seperti pemulihan pada organ tubuh, dan memberikan waktu bagi pankreas dalam memproduksi dan regenerasi enzim maupun insulin.  

apa saja tanda-tanda pankreas rusak terganggu kesehatan
ilustrasi pankreas dari freepik

Penutup

Kesehatan pada raga kita, maka sudah termasuk juga pada bagian luar tubuh dan dalam tubuh, yaitu organ-organ dalam, salah satunya adalah pankreas. Dampak gaya hidup sehat terhadap pankreas tubuh bisa menjadi penyemangat akan penerapannya yang konsisten dan berkesinambungan, karena pastinya antara satu organ dalam tubuh akan berhubungan pula dengan organ dalam tubuh yang lain. Seperti artikel “Tips Jaga Kerongkongan untuk Sistem Pencernaan Sehat” yang perlu juga kita simak, agar semakin semangat menjaga tubuh tetap sehat. 


Sumber materi:

  • https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/fungsi-pankreas
  • https://www.halodoc.com/artikel/6-tanda-alami-gangguan-kesehatan-pada-pankreas
  • https://www.alodokter.com/7-penyakit-pada-pankreas-yang-perlu-diwaspadai
  • https://www-ndtv-com.translate.goog/health/13-simple-yet-effective-ways-to-take-care-of-your-pancreas-digestion-insulin-diabetes-2161851?_

25 komentar

Komen Blog rejekingalir.com
Dian Restu Agustina mengatakan…
Pengingat diri artikel ini...selama ini bisa jadi kita abai akan fungsi salah satu organ penting tubuh ini. Melihat banyaknya fungsi pankreas, memang sangat penting untuk mengetahui cara menyehatkan pankreas. Sebab jika tidak, akan ada berbagai kondisi pankreas yang bisa terjadi akibat pola makan dan gaya hidup yang buruk. Jika dibiarkan, kondisi ini bisa menyebabkan masalah di kemudian hari.
Komen Blog rejekingalir.com
Andiyani Achmad mengatakan…
menjaga kesehatan pankreas termasuk dalam menjaga gaya hidup ya, makan harus makanan yang sehat, tidur tepat waktu, jangan minum alkohol dan begadang, juga harus sering minum air putih
Komen Blog rejekingalir.com
Latifah Lustikasari mengatakan…
Jadi merasa tertampar setelah baca artikel ini, soalnya aku masih susah lepas kebiasaan makan larut malam. Jadi membebani kerja pankreasku huhu

Aku tipikal yg makan sedikit sedikit tapi sering, jadi kalo tengah malem itu suka laper dan kalo belum makan ga bisa tidur, atau kalo udah tidur tetap akn kebangun karena lapar. Haduuh maafkan pankreasku
Komen Blog rejekingalir.com
Aisyah Dian mengatakan…
Simple padahal ya kak, tapi semua itu bagus buat kesehatan pankreas yang kadang dilupakan oleh kita
Komen Blog rejekingalir.com
Lintang mengatakan…
Gangguan pada pankreasi juga harus cepat terdeteksi yah. Namun gaya hidup sehat sangat penting buat mencegah gangguan terjadi. Siapa sangka kebiasaan mengunyah cepat2 malah ngga baik. Justru enzim akan terbentuk kalau makanan dikunyah dengan benar. Hehe.
Komen Blog rejekingalir.com
Armita Fibriyanti mengatakan…
Jadi ingat harus senantiasa menjaga tubuh karena kesehatan mahal harganya dan semakin bertambah usia rasanya banyak yang harus diperbaiki terutama fungsi pankreas yang merupakan organ penting untuk keberlangsungan hidup kita..
Komen Blog rejekingalir.com
Maria Tanjung Sari mengatakan…
Aku pun sepertinya masih abai dengan organ tubuh bernama pankreas ini. Yang justru kita ingat malah seperti usus dan lambung. Tapu ternyata pankreas punya peranan yang sangat penting juga untuk dijaga kesehatannya ya mbak
Komen Blog rejekingalir.com
@mirasahid mengatakan…
Aku sama suami saat ini punya goals bersama, yaitu semakin tua semakin sehat. Alhamdulillah aku bisa memengaruhi suami buat olahraga, dan suamiku memengaruhi aku dari pola makan sehat. Mulai sama-sama disiplin seperti poin-poin yang disebutkan di atas itu. Tapi, aku masih belum sanggup konsumsi bawang putih seperti suamiku. Mindsetnya masih nolak :))
Komen Blog rejekingalir.com
Katerina mengatakan…
Aku setuju bahwa gaya hidup sehat sangat berpengaruh pada kesehatan organ dalam tubuh kita. Dengan gaya hidup sehat, kita membantu organ tubuh berfungsi lebih baik dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.
Komen Blog rejekingalir.com
Antung apriana mengatakan…
banyak juga ya ternyata penyakit yang muncul akibat gangguan pankreas ini. memang benar sih sistem pencernaan kita itu kalau mengalami gangguan akan berakibat ke seluruh tubuh makanya kita juga harus selalu menjaga kesehatan organ cerna ya
Komen Blog rejekingalir.com
Ria Nugroho mengatakan…
oh makan larut malam ternyata bisa mengganggu kesehatan pankreas ya, saya baru tahu ini. Saya kadang suka makan larut malam, soalnya pas kebangun suka lapar kalau belum makan susah tidur lagi hehe. Baiklah mulai diubah kebiasaan satu ini demi hidup sehatt
Komen Blog rejekingalir.com
Dian Radiata mengatakan…
Emang ya, gaya hidup itu berpengaruh banget ama kesehatan. Yang masih susah buat aku adalah menghindari makan tengah malam niih. Terima kasih pengingatnya, mbak..
Komen Blog rejekingalir.com
Menjaga pola makan dan hidup sehat itu sangat penting, karena efeknya pun kita yang merasakan nantinya. Ternyata gangguan kesehatan pada pankreas pun bahaya sekali ini.
Komen Blog rejekingalir.com
andyhardiyanti mengatakan…
Setiap organ pada tubuh kita ini memiliki fungsinya masing-masing. Pola hidup sehat penting untuk diterapkan demi fungsi kerja organ tetap baik. Kalau udah sakit gitu ya, terasa banget betapa pentingnya kita merawat organ tubuh sebagai nikmat luar biasa yang udah Allah kasih eh pinjamnkan ini..
Komen Blog rejekingalir.com
Atisatya Arifin mengatakan…
Aduuh baca tulisan ini jadi sadar kalau gaya hidupku nggak sehat untuk pankreasku. Mesti cepat-cepat ubah pola makan dan gaya hidup nih agar tidak menyesal kemudian hari karena penyakit yang muncul.
Komen Blog rejekingalir.com
April Hamsa mengatakan…
Mbak aku jadi keinget pelajaran Biologi mengenai fungsi tubuh terutama bagian pankreas deh :D
Jadi diingatkan lagi supaya gak banyak2 konsumsi makanan cepat saji, apalagi di usia sekarang, kudu banyakin real food supaya pankreas gk dipaksa kerja keras yaa.
Bawang putih ternyata manfaatnya baik yaa buat pencernaan, thx infonya,
Komen Blog rejekingalir.com
Eri Udiyawati mengatakan…
Pankreas ini memiliki peran penting juga untuk kesehatan tubuh. Jangan sampai pankreas rusak akibat gaya hidup kita yang tidak sehat. Mengonsumsi sayuran emang tepat banget untuk kesehatan, plus jangan makan junkfood.
Komen Blog rejekingalir.com
Jiah Al Jafara mengatakan…
Catet deh tips buat jaga kesehatan pankreas ini. Aku sendiri udah juarang makan larut malam. Soalnya jadi malah gak bisa tidur gitu. Yang lain, sedang berusaha demi hidup yang lebih baik
Komen Blog rejekingalir.com
Okti Li mengatakan…
Mengkonsumsi makanan cepat saji harus mulai dikurangi nih. Takut juga kalau sampai kejadian sakit bagian pankreas ini
Komen Blog rejekingalir.com
Dewi Rieka mengatakan…
Ternyata anjuran makan jangan larut malam itu tak hanya untuk berat badan ideal ya tapi juga untuk pankreas yang sehat dan tidak kerja keras mencerna makanan bukan pada waktunya
Komen Blog rejekingalir.com
Diah Kusumastuti mengatakan…
OMG aku udah lupa pelajaran tentang pankreas, hahaha.. maklum bukan anak IPA pula :D
Btw gangguan kesehatan pada pankreas banyak juga, ya.. oleh karena itu penting banget ya jaga kesehatannya.
Makasih sharing ilmunya, Kak :)
Komen Blog rejekingalir.com
Bayu Fitri mengatakan…
Pankreas nih organ tersembunyi yang sekali aja terganggu fungsinya bisa berdampak ke organ tubuh lain,jadinya emang harus betul-betul dijaga kelaikan pankreas ini
Komen Blog rejekingalir.com
Aisyah Dian mengatakan…
Bener lho kak ternyata menjaga pola makan dan hidup sehat itu memang sangat penting, karena efeknya pun kita yang merasakan nantinya. Karena ternyata gangguan kesehatan pada pankreas pun bahaya sekali ini.
Komen Blog rejekingalir.com
lendyagasshi mengatakan…
Jadi tau bahwa dengan berpuasa membuat organ pankreas ini jadi regenerasi dan bisa memproduksi insulin lagi. Aku sebagai orang yang suka banget sama makanan manis, kudu aware banget sama pola makan dan minum agar pankreas tetap sehat.
Komen Blog rejekingalir.com
Fanny_dcatqueen mengatakan…
Agak susah ngelarang suamiku jgn makan di waktu malam. :(. Sebel sih krn memang dia sering ga peduli ama urusan kesehatan gini. Sementara aku lebih pantang utk makan di malam hari. Apalagi aku menjalankan intermitten fasting juga mba. Jd stop makan di jam 8malam, dan mulai makan jam 1 siang.

friends

Blogger Perempuan Network
Blogger Perempuan Network
KSB
KSB
BCC Squad
BCC Squad
KEB
KEB
Intellifluence
Intellifluence
Bplus
Bplus
Logo Komunitas BRT Network
Postingan Terpopuler